Jadwal Pertandingan Proliga 2024
Jakarta LavAni Allo Bank menjadi juara Proliga 2023 (dok. Proliga).

Bagikan:

JAKARTA – Kasta tertinggi liga bola voli nasional, Proliga 2024, akan segera bergulir. Pada musim ini pertandingan Proliga akan berlangsung di sembilan kota besar di Indonesia.

Proliga 2024 mulai bergulir pada 25 April 2024 sampai 21 Juli 2024. Format pertandingan menggunakan babak reguler dan putaran final.

Total ada 14 tim, masing-masing tujuh putra dan tujuh putri akan meramaikan kompetisi.

Tujuh dari sembilan kota yang nantinya akan menggelar babak reguler ialah Yogyakarta, Semarang, Palembang, Pontianak, Bandung, Gresik, dan Surabaya.

Selain dipercaya menghelat babak reguler, Yogyakarta juga akan menjadi tuan rumah putaran final. Dua kota lain yang juga mendapat jatah untuk menghelat putaran final ialah Kediri dan Solo.

Jadwal putaran satu pekan pertama akan digelar di GOR Amongrogo, Yogyakarta, pada 25-28 April 2024. Lalu, berlanjut ke putaran pertama pekan kedua di GOR Jatidiri, Semarang, pada 2-5 Mei 2024.

Kemudian, pertandingan putaran pertama pekan ketiga akan digelar pada 9-12 Mei 2024 di Gedung PSCC Palembang. Selanjutnya, penutupan putaran pertama dan pembukaan laga putaran kedua digelar pada pekan keempat di GOR Pangsuma, 16-19 Mei 2024.

Setelah itu, putaran kedua pekan kelima akan dimainkan pada 6-9 Juni 2024 di GOR Indoor Jalak Harupat, Bandung, dan putaran kedua pekan keenam di GOR Tri Dharma, Gresik, 13-16 Juni 2024.

Pekan ketujuh putaran kedua Proliga 2024 dilaksanakan GOR Ken Arok, Malang, pada 20-23 Juni 2024.

Kompetisi Proliga 2024 memasuki putaran final yang dimulai dengan Final Four I pada 4-7 Juli 2024 di GOR Jayabaya, Kediri. Lalu, Final Four II bakal dihelat di GOR Sritex Arena, Solo, pada 11-14 Juli 2024.

Terakhir, pertandingan Grand Final akan berlangsung selama dua hari di GOR Amongrogo, Yogyakarta, yaitu pada 20 dan 21 Juli 2024.