Akun Parodi Twitter Kini Harus Sertakan Kata ‘Parodi’ di <i>Username</i> dan Bio
Akun parodi di Twitter kini harus sertakan kata parodi di bio nya (foto: Unsplash)

Bagikan:

JAKARTA - Elon Musk menyatakan bahwa akun parodi harus menyertakan kata "parodi" di semua keterangan akun, termasuk di bio Twitter dan juga username akunnya.

"Ke depan, akun yang terlibat parodi harus menyertakan "parodi" di namanya, bukan hanya di bio," kata pemilik baru Twitter, Elon Musk dalam cuitannya di Twitter pada jumat, 11 November pagi hari tadi.

Karena menurutnya, akun yang meniru orang lain atau tepatnya akun melakukan peniruan parodi itu pada dasarnya menipu orang, dan Musk mengatakan itu bukanlah hal yang baik.

Selama masa kepemimpinannya, Musk menyatakan bahwa ia akan memerangi akun parodi, bot, hingga spam. Langkah yang diambil hari ini mungkin merupakan bagian dari pernyataan Musk, pada Minggu 6 November lalu bahwa misinya adalah menjadikan Twitter menjadi sumber informasi paling akurat.

Musk juga mengambil langkah tegas dengan menangguhkan secara permanen pengguna Twitter yang melakukan peniruan identitas tanpa secara jelas menyebutkannya sebagai akun "parodi".

di waktu yang berbeda, Kepala Keamanan dan Integritas Twitter, Yoel Roth mengungkapkan bahwa Twitter berhasil mengurangi 95 persen konten berbahaya dan ujaran kebencian secara keseluruhan.

Ia mengungkapkan, dengan menangguhkan ribuan akun trolling atau penyalahgunaan di inti lonjakan dan memfilter Tweet yang terdeteksi sebagai kebencian dan pelecehan adalah cara mereka mengurangi konten berbahaya tersebut. 

Sementara itu, drama verifikasi akun Twitter masih terus berlanjut. Pengguna lain kini dapat melihat dua jenis akun centang biru di Twitter. Pertama, akun terverifikasi karena berlangganan Twitter Blue dan akun yang terverifikasi karena merupakan akun terkemuka dalam kategori pemerintahan, berita, hiburan, atau kategori tertentu lainnya.