Oppo Reno5 <i>Limited Edition</i>, Boks Bisa Dijadikan Proyektor!
Ponsel Oppo Reno5 (Oppo Indonesia)

Bagikan:

JAKARTA - Sebagai bentuk partisipasi OPPO Indonesia dalam merayakan hari Kasih Sayang atau yang lebih dikenal Valentine, perusahaan meluncurkan paket khusus Oppo Reno5. Paket bernama OPPO Reno5 Duo Box Limited Edition ini dirilis dalam jumlah terbatas.

PR Manager Oppo Indonesia, Aryo Meidianto, menjelaskan bahwa paket resmi ini berisi dua unit ponsel OPPO Reno5 yang bisa dibungkus satu boks berukuran besar. Keuntungannya, konsumen bisa memiliki dua perangkat Reno5 sekaligus dengan harga yang lebih murah.

Keuntungan lain yang ditawarkan oleh paket ini adalah fungsi kardus. Tidak seperti boks pembungkus ponsel pada umumnya, perusahaan sudah merancang agar kardus dari paket OPPO Reno5 Duo Box Limited Edition memiliki fungsi lain.

“Edisi terbatas ini dibungkus kotak cardboard khusus yang dapat difungsikan menjadi proyektor,” terang Aryo melalui keterangan resmi, Rabu, 17 September.

Aryo menegaskan bahwa penambahan fungsi proyektor pada kardus Oppo Reno5 bertujuan untuk mengobati kerinduan konsumen atas hiburan layar lebar. Cukup memanfaat kardus ini, konsumen bisa lebih nyaman ketika menonton film bersama pasangan di rumah.

Paket Oppo Reno5 Limited Edition Duo Box (Facebook @OppomobileIDN)

Selain itu, lanjut Aryo, setiap pembeli juga berhak mendapat dua akses premium VIU secara gratis. Akses gratis untuk akun premium VIU ini berlaku selama 12 bulan.

“Sehingga pasangan bisa menonton serial film dan TV bersama-sama lewat aplikasi streaming VIU,” jelas Aryo.

Kini, penggemar sudah bisa memiliki paket edisi terbatas ini. OPPO Indonesia sudah bekerja sama dengan Shopee dan menjadikannya sebagai mitra penjualan eksklusif.

“Bisa dibeli melalui situs e-commerce Shopee mulai 15 hingga 25 Februari. Harganya Rp 9,998 juta saja,” pungkas Aryo.

Spesifikasi OPPO Reno5

Sebelumnya, Oppo Reno5 merupakan ponsel anyar yang diboyong OPPO Indonesia pada bulan Januari lalu. Diperkenalkan melalui kanal YouTube resmi OPPO Indonesia, model Reno5 dibekali dengan fitur fotografi yang membuatnya kompetitif di kelas menengah.

“Oppo Reno5 memberi pengguna kekuatan untuk dengan mudah menangkap potret yang luar biasa pada video atau foto. Siang atau malam. Jernih dan kaya warna,” jelas Aryo seperti dikutip dari KompasTekno hari ini.

Meneruskan tradisi yang sudah ditanamkan perusahan pada seri Reno, Oppo Reno5 memiliki bobot yang cukup ringan. Cuma 171 gram. Ukuran ponsel juga menjanjikan genggaman yang lebih mantab, dengan dimensi ponsel 159.1 x 73.3 x 7.7 mm saja.

Bagian dapur pacu, Oppo Reno5 didukung chipset Qualcomm Snapdragon 720G. Bagian pengolahan grafis, ponsel ini mengandalkan GPU Adreno 618.

Desain Oppo Reno5 (Oppo Indonesia)

Masih ada dukungan RAM 8GB dengan memori internal 128GB. Sehingga, ponsel ini menjanjikan keleluasan bagi pengguna dalam memasang aplikasi maupun menyimpan file.

Pada lini kamera, Oppo Reno5 mengandalkan konfigurasi empat kamera belakang. Keempat kamera tersebut masing-masing berkemampaun 64MP kamera utama, 8MP kamera sudut ultra lebar, 2MP kamera makro, serta 2MP kamera mono.

Untuk mengoptimalkan kamera, perusahaan menanamkan beragam fitur canggih. Seperti AI Mixed Portrait, AI Higlight Video, Dual-view Video, Smart Slow-motion, AI Color Portrait, Monochrome Video 960fps, Night Flare Portrait, serta fitur edit video bawaan yang disebut Soloop.

Sementara pada bagian daya tahan, Oppo Reno5 memiliki baterai berkapasitas 4.310 mAh. Didukung fitur pengisian daya cepat 50 watt, perusahaan mengklaim bahwa fitur ini mampu mengisi daya baterai hingga 80 persen hanya membutuhkan waktu 31 menit saja. Sedangkan untuk mengisi daya hingga 100 persen, cuma butuh waktu 48 menit.