Keuntungan yang Bisa Dinikmati saat Jaringan 5G Ada di Indonesia
Ilustrasi 5G (Tech Crunch)

Bagikan:

JAKARTA - Meskipun jaringan 5G belum tersedia di Indonesia, penerus jaringan 4G itu akan memberikan sejumlah kemudahan untuk para pengguna internet di Tanah Air. Sejumlah pabrikan ponsel sudah meluncurkan smartphone terbaru yang memiliki dukungan 5G.

Jika jaringan 5G tersedia, maka pengguna smartphone hanya perlu memperbarui perangkat lunaknya saja. Hal ini diungkapkan oleh Taufiqul Furqan selaku Product Marketing Manager Samsung Mobile PT Samsung Electronics Indonesia.

“Tinggal melakukan update software karena harus meng-unlock operator yang sudah mendukung. Misalnya nanti Telkomsel sudah dukung harus diregistrasikan ke software kita supaya sinyal 5G bisa ditangkap,” ujar Taufiq di acara diskusi yang diselenggarakan secara virtual, Jumat, 12 Maret.

Dia juga menambahkan bahwa ponsel yang mendukung jaringan 5G akan lebih beragam di masa mendatang. Para pengguna diharapkan untuk menunggu.

“Kedepannya sendiri device 5G akan beragam, ditunggu saja,” tambahnya.

Taufiq menungkapkan fitur-fitur yang bisa dinikmati oleh pengguna smartphone ketika jaringan 5G tersedia, salah satunya adalah kualitas resolusi yang lebih tinggi ketika melakukan streaming.

Tidak hanya itu, para gamer juga dapat menikmati keunggulan jaringan 5G ini dengan hadirnya cloud gaming yang bisa membuat latensi semakin rendah.

“Enggak cuman game yang ada diinstall di smartphone aja, tapi juga degnan adanya penyedia cloud gaming itu bisa melakukan jauh lebih smooth karena latensi rendah,” ujarnya.

Tidak hanya gaming saja, panggilan video dan rapat online juga akan menjadi lebih jernih daripada sebelumnya. Umpan balik ketika mengadakan rapat virtual juga akan terjadi real-time tanpa adanya lag.

Selain itu, jaringan 5G akan memungkinkan pengguna untuk merasakan pengalaman download yang sangat cepat daripada sebelumnya ketika menggunakan jaringan 4G.

“Selain itu juga melakukan download aplikasi atau lagu atau apapun itu juga lebih cepat dibandingkan teknologi 4G.”