Berita DIY: Vakum Dua Tahun, Kontes Roket Air Taman Pintar Kembali Diselenggarakan
Embung Giwangan yang baru saja selesai dibangun dan akan menjadi bagian tidak terpisahkan dari rencana pembangunan Taman Pintar II Yogyakarta (Eka Arifa Rusqiyati)

Bagikan:

YOGYAKARTA - Baru-baru ini tempat wisata dan edukasi, Taman Pintar Yogyakarta kembali menyelenggarakan kontes roket air pada tahun ini setelah vakum selama dua tahun akibat pandemi COVID-19.

“Kontes roket air ini sebenarnya kegiatan rutin kami setiap tahun. Tetapi, karena pandemi terpaksa dihentikan dan baru digelar kembali tahun ini,” kata Kepala Unit Pelaksana Teknis Taman Budaya Yogyakarta Retno Yuliani di Yogyakarta, Rabu.

Kontes roket air direncanakan digelar pada 20 Agustus 2022 sekaligus untuk memperingati Hari Ulang Tahun ke-77 Kemerdekaan RI.

Menurut Retno, ada perbedaan lokasi penyelenggaraan kontes roket air pada tahun ini dibanding tahun-tahun sebelumnya, yaitu digelar di Embung Giwangan seperti yang dikutip VOI dari ANTARA.

Kontes Roket Air Taman Pintar Kembali Diselenggarakan

“Biasanya, kontes ini diselenggarakan di lapangan. Untuk tahun ini akan kami gelar di Embung Giwangan sekaligus memperkenalkan lokasi tersebut sebagai bagian dari Taman Pintar, dan nantinya dikembangkan sebagai Taman Budaya,” katanya.

Taman Pintar menargetkan 250 kelompok peserta dapat bersaing di kontes roket air tahun ini. Peserta harus berusia 12-16 tahun.

“Kontes ini bersifat terbuka dan tidak diikuti warga Kota Yogyakarta saja, tetapi bisa diikuti dari mana saja. Pada tahun-tahun sebelumnya, ada peserta dari luar Jawa seperti Palembang dan lainnya,” katanya.

Retno menambahkan antusiasme masyarakat mengikuti kontes roket air cukup baik dan saat ini sudah ada sekitar 150 kelompok yang mendaftar. Pendaftaran dibuka hingga 16 Agustus.

Peserta yang sudah mendaftar akan mengikuti technical meeting untuk mengetes peralatan seperti launcher dan roket.

“Roket akan diluncurkan dari sisi timur embung dan diharapkan dapat mendarat di sisi barat embung. Tentunya, lokasi kontes cukup menantang dan lebih menarik,” katanya.

Pemenang kontes roket air akan diikutkan pada kontes serupa di jenjang yang lebih tinggi. “Dimungkinkan akan digelar sekitar Oktober tahun ini,” katanya.

Saatnya merevolusi pemberitaan di Jogja.Voi.id!