Cerita Dul dan Tissa Ketika Dalam Proses Pembuatan Lagu "Anggur Cinta"
Dul Jaelani dan Tissa Biani (ANTARA)

Bagikan:

YOGYAKARTA - Pasangan selebritas Tissa Biani dan Dul Jaelani menceritakan kisah dibalik lagu duet terbaru yang berjudul "Anggur Cinta".

"Ide 'Anggur Cinta' dari aku. Kenapa Anggur Cinta? Memang lagi ini pas aku buat lagi PDKT (pendekatan) dengan Tissa. Jadi waktu itu habis telponan dengan Tissa dan tercetuslah Anggur Cinta, 'biarkan ku teguk anggur cintamu'," kata Dul Jaelani di Jakarta, Jumat (10/6).

"Karena mungkin di dunia kita, (anggur) hal yang memabukkan. Jadi 'Anggur Cinta' itu, cinta yang memabukkan. Istilah itu sering dipakai Kahlil Gibran ada bukunya tuh Anggur Cinta. Kayaknya asyik ya istilah itu. Belum pernah dipakai sama musisi zaman now," sambungnya seperti yang dikutip VOI dari ANTARA.

Proses Pembuatan Lagu "Anggur Cinta"

Lebih lanjut, Tissa menjelaskan bahwa sebenarnya "Anggur Cinta" bukan dinyanyikan secara duet. Namun tiba-tiba, Dul ingin lagu tersebut dinyanyikan oleh mereka berdua.

"Pas sudah jadian kami buat bareng (liriknya), bersama song, sama pre-chorus kita buat bareng. Awalnya tadinya Dul yang nyanyi sendiri, aku cuma bantuin ngisi kekurangan lirik. Tapi tiba-tiba si Dul ngide, eh kita berdua saja," ungkap Tissa.

Tissa pun mengakui bahwa proses pembuatan lagu tersebut juga terdapat debat-debat kecil antara dirinya dengan Dul. Kendati demikian, Tissa pun menganggap hal tersebut adalah sebuah proses yang indah.

"Proses kreatif menurutku ya kayak, itu bukan sesuatu hal yang negatif kalau kita berantem. Menurut aku itu perdebatan yang indah. Jadi bukan berantem yang slek-slekan. Menurutku kalau proses kreatif, kalau nggak ada perdebatan kayak ada yang kurang saja," ujar Tissa.

"Makanya kalau dalam penulisan lirik atau dari pembuatan video klip, ya wajar-wajar saja sih debat. Apalagi kan sama pacar sendiri. Jadi lebih seru sih kerja bareng orang terdekat," pungkasnya.

Lagu "Anggur Cinta" bercerita tentang seorang yang sedang dimabuk asmara. Lagu duet Tissa dan Dul itu sudah dapat didengarkan melalui berbagai platform musik digital.

Saatnya merevolusi pemberitaan di Jogja.Voi.id!